ASUHAN KEBIDANAN POSTPARTUM PADA NY.H USIA 29 TAHUN DI PMB BIDAN S KABUPATEN BOGOR

Rose, Fathul Jannah and Risna, Dewi Yanti and Fauzia, Fauzia and Fauzia, Djamilus (2022) ASUHAN KEBIDANAN POSTPARTUM PADA NY.H USIA 29 TAHUN DI PMB BIDAN S KABUPATEN BOGOR. Diploma thesis, Poltek Kemenkes Bandung.

[img] Text
Cover_Rose.pdf

Download (66kB)
[img] Text
Lembar Persetujuan dan pengesahan_Rose.pdf

Download (460kB)
[img] Text
Abstrak_Rose.pdf

Download (291kB)
[img] Text
Kata Pengantar_Rose.pdf

Download (205kB)
[img] Text
Daftar ISI, Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lampiran_Rose.pdf

Download (176kB)
[img] Text
BAB I_Rose.pdf

Download (251kB)
[img] Text
BAB II_Rose.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III_Rose.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (94kB)
[img] Text
BAB IV_Rose.pdf

Download (282kB)
[img] Text
BAB V_Rose.pdf

Download (263kB)
[img] Text
BAB VI_Rose.pdf

Download (10kB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Rose.pdf

Download (166kB)
[img] Text
Lampiran_Rose.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Surat Publikasi _Rose.pdf

Download (336kB)

Abstract

Masa nifas ialah masa yang dimulai sejak plasenta lahir dan berakhir sampai alat reproduksi kembali seperti keadaan sebelum hamil. Selama masa nifas terjadi perubahan fisiologis baik secara fisik maupun psikologis, untuk itu perlu adanya pendampingan selama masa nifas agar tidak timbul komplikasi yang dapat membahayakan kesehatan dan mengakibatkan kematian seperti perdarahan masa nifas, infeksi masa nifas, mastitis, asbses payudara dan postpartum blues. Memberi asuhan nifas yang komprehensif sesuai standar merupakan hal penting untuk diperhatikan guna mencegah terjadinya komplikasi, sehingga tujuan dilakukan asuhan ini yakni melakukan Asuhan Kebidanan Postpartum Pada Ny. H Usia 29 Tahun P2A0 di PMB Bidan S Kabupaten Bogor. Metode yang digunakan dalam penulisan laporan tugas akhir ini adalah laporan kasus dan pendokumentasian dalam bentuk SOAP. Sedangkan teknik pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, studi dokumentasi, dan studi literatur. Hasil pengkajian data subjektif yang diperoleh dari Ny.H usia 29 tahun, melahirkan anak kedua pada 6 jam yang lalu yakni pukul 00.10 WIB. Ditemukan keluhan mengenai produksi ASI masih sedikit, dan ibu belum BAB. Pada data objektif diperoleh hasil keadaan umum baik, pemeriksaan fisik dan TTV dalam batas normal, serta tampak luka bekas jahitan masih basah. Diagnosa yang ditegakkan adalah Ny.H usia 29 tahun P2A0 postpartum 6 jam. Penatalaksanaan yang diberikan yakni edukasi mengenai proses pengeluaran ASI, menganjurkan ibu untuk sesering mungkin menyusui bayinya, menganjurkan ibu untuk tidak khawatir, dikarenakan rasa khawatir yang berlebih dapat menghambat pengeluaran ASI. Serta memberikan edukasi terkait perubahan pola eliminasi dan menganjurkan ibu makan cukup serat, minum yang banyak serta berolahraga. Simpulan dari hasil asuhan yang diberikan kepada Ny. H sudah sesuai SOP dan kewenangan bidan, sehingga permasalahan yang dialami teratasi dengan baik, dan tidak terjadi komplikasi. Saran bagi Ny. H untuk tetap memperhatikan pola nutrisi ibu, pola istirahat tidur, tetap memberikan ASI pada bayinya, dan penggunaan KB setelah 40 hari masa nifas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 610 - 619 Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 610 - 619 Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan > 618 Ginekologi dan Obstetri
Divisions: Jurusan Kebidanan Bogor > D III
Depositing User: Rose Fathul Jannah
Date Deposited: 08 Dec 2022 08:23
Last Modified: 08 Dec 2022 08:23
URI: http://repo.poltekkesbandung.ac.id/id/eprint/6641

Actions (login required)

View Item View Item