Peningkatan Pemahaman dan Keterampilan Mitra Posbindu dalam Pembuatan Minuman Tradisional Herbal sebagai Imunostimulan

Bakhtiar Purkon, Dicki and Kusmiyati, Mimin and Trinovani, Elvi and Min Fadhlillah, Faizah (2021) Peningkatan Pemahaman dan Keterampilan Mitra Posbindu dalam Pembuatan Minuman Tradisional Herbal sebagai Imunostimulan. Jurnal Solma, 10 (2). pp. 210-219. ISSN 2614-1531

[img] Text
susilo,+210-219+Dicki+Bachtiar.pdf

Download (528kB)
Official URL: https://journal.uhamka.ac.id/index.php/solma/artic...

Abstract

Background: Peranan imunostimulan yang merupakan produk nutrisi/ obat (bahan alam/ sintetik) yang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh menjadi anjuran oleh pihak tenaga kesehatan dan pemerintah kepada masyarakat untuk dikonsumsi secara rutin. Perlu dilakukan pemberian informasi/ wawasan kesehatan untuk meningkatkan pemahaman imunostimulan, pemanfaatan herbal dan keterampilan pembuatan minuman tradisional herbal sebagai imunostimulan. Metode: Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) RW. 04 Komplek Cimindi Raya, Kel. Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat dengan jumlah peserta mitra Posbindu 30 orang. Kegiatan yang dilaksanakan berupa penyuluhan, demonstrasi dan diskusi dengan para mitra. Perubahan pemahaman dan keterampilan mitra Posbindu dievaluasi melalui hasil kuesioner pre-test dan post-test selama penyuluhan dilaksanakan. Hasil: Mitra Posbindu sudah meningkat pemahamannya mengenai materi kesehatan imunostimulan dan cara pembuatan minuman tradisional herbal sebagai imunostimulan dengan perolehan peningkatan skor rata-rata pengetahuan melebihi batas skor minimal yaitu 76,43 % dan peningkatan skor keterampilan yaitu 95,71% (batas skor minimal yaitu 60%). Kesimpulan: Kegiatan ini menjadi upaya meningkatkan daya tahan tubuh, jumlah kesembuhan pasien yang terpapar virus Covid-19/ infektor patogen lain dan mencegah kematian yang diakibatkan menurunnya sistem imunitas pada mitra Posbindu khususnya dan masyarakat secara umum.

Item Type: Article
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 610 - 619 Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan > 615.4 Farmasi Praktis
Divisions: Jurusan Farmasi > D III
Depositing User: Mrs. Mimin Kusmiyati
Date Deposited: 10 Jun 2023 03:08
Last Modified: 10 Jun 2023 03:08
URI: http://repo.poltekkesbandung.ac.id/id/eprint/7357

Actions (login required)

View Item View Item