LAPORAN AKHIR PENELITIAN (PENELITIAN HIBAH BERSAING/PHB): PENGARUH TERAPI RENDAM KAKI AIR GARAM TERHADAP TEKANAN DARAH PADA LANSIA HIPERTENSI DI KOTA BANDUNG

Supriadi, Supriadi and Sunandar, Kuslan (2018) LAPORAN AKHIR PENELITIAN (PENELITIAN HIBAH BERSAING/PHB): PENGARUH TERAPI RENDAM KAKI AIR GARAM TERHADAP TEKANAN DARAH PADA LANSIA HIPERTENSI DI KOTA BANDUNG. Technical Report. Poltekkes Kemenkes Bandung. (Unpublished)

[img] Text
Lap ahir SUPRIYADI 2018.pdf

Download (527kB)

Abstract

Penelitian yang berjudul “Pengaruh Terapi Rendam Kaki Air Garam terhadap Tekanan Darah pada Lansia Hipertensi di Kota Bandung dilatarbelakangi oleh kondisi lansia dengan adanya kemunduran yang terjadi, sel menjadi lebih sedikit jumlahnya, sedangkan ukurannya lebih besar, jumlah cairan tubuh berkurang sehingga mekanisme perbaikan sel terganggu. Dari perubahan sel tersebut akan berdampak pada munculnya gangguan jaringan atau organ tubuh termasuk hipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Terapi Rendam Kaki Air Garam terhadap Tekanan Darah pada Lansia Hipertensi di Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen yang bertujuan menganalisa pengaruh terapi rendam kaki air garam terhadap tekanan darah pada lansia hipertensi di Kota Bandung. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode quasy experiment design dengan rancangan desain pre test-post test control group design, dengan sampel sebanyak 30 orang yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi, dibagi menjadi dua kelompok, yaitu 15 orang kelompok intervensi dan 15 orang kelompok kontrol. Pengumpulan data sebelum dan sesudah Terapi Rendam Kaki Air Garam menggunakan SOP Pengukuran Tekanan Darah. Analisa data univariat menggunakan rerata (mean) dan bivariat menggunakan uji statistic tTest untuk mengetahui pengaruh terapi rendam kaki air garam terhadap tekanan darah pada lansia hipertensi. Penelitian direncanakan selama dua semester, mulai dari kegiatan pengajuan (proposal), perizinan, penentuan sampel, pelatihan pendamping, pelaksanaan penelitian, sampai pelaporan.

Item Type: Monograph (Technical Report)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 610 - 619 Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan > 610 Ilmu Kedokteran, Ilmu Pengobatan dan Ilmu Kesehatan
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan Bandung > D IV
Depositing User: Mrs Lasya Nurlaeli
Date Deposited: 04 Nov 2021 03:19
Last Modified: 04 Nov 2021 03:19
URI: http://repo.poltekkesbandung.ac.id/id/eprint/3843

Actions (login required)

View Item View Item