Intan Dwi Rahayu, intan and Ida Farida, ida (2021) GAMBARAN TINGKAT NYERI DAN KUALITAS TIDUR PADA PASIEN POST OPERASI APENDISITIS DI RS PMI KOTA BOGOOR. Diploma thesis, Politeknik Kesehatan Kemenkes Bandung.
Text
1. COVER.pdf Download (162kB) |
|
Text
3. ABSTRAK.pdf Download (149kB) |
|
Text
4. KATA PENGANTAR.pdf Download (262kB) |
|
Text
5. DAFTAR ISI.pdf Download (179kB) |
|
Text
6. BAB I.pdf Download (292kB) |
|
Text
7. BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (439kB) |
|
Text
8. BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (290kB) |
|
Text
9. BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (566kB) |
|
Text
10. BAB V.pdf Download (443kB) |
|
Text
11. BAB VI.pdf Download (263kB) |
|
Text
12. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (157kB) |
|
Text
Surat Publikasi Intan-converted.pdf Download (179kB) |
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (168kB) |
|
Text
LEMBAR PERSETUJUAN.pdf Download (87kB) |
Abstract
Politeknik Kementrian Kesehatan Bandung Program Studi Keperawatan Bogor Intan Dwi Rahayu P17320318054 Gambaran Tingkat Nyeri dan Kualitas Tidur Pada Pasien Post Operasi Apendisitis di RS PMI Kota Bogor i-xii+66 halaman, VI Bab, 4 Tabel, 3 Gambar, 4 Skema, 4 Diagram, 9 Lampiran ABSTRAK Apendisitis merupakan infeksi bakteri yang menyebabkan nyeri abdomen akut dan memerlukan tindakan pembedahan agar untuk mecegah terjadinya komplikasi yang berbahaya. Nyeri merupakan pengalaman emosional yang tidak menyenangkan, presepsi nyeri seseorang sangat ditentukan oleh pengalaman dan status emosionalnya, presepsi nyeri bersifat sangat pribadi dan subjektif. Oleh karena itu, suatu rangsangan yang sama dapat dirasakan berbeda oleh satu orang karena keadaan emosionalnnya yang berbeda. Kualitas tidur adalah kepuasan seseorang terhadap tidur sehingga seseorang tersebut tidak memperlihatkan perasaan lelah, mudah terangsang dann gelisah, lesu dan apatis, kehitaman di sekitar mata, kelopak mata bengkak, konjutiva merah, mata perih, perhatian terpecah-pecah, sakit kepala dan sering menguap atau mengantuk. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran tingkat nyeri dan kualitas tidur pada pasien post operasi apendisitis. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain penelitian deskriptif. Dengan jumlah sampel 44 responden. Teknik pengambilan sampel accidental sampling. Hasil penelitian ini didapatkan sebagian besar responden mengalami nyeri sedang sebanyak 19 responden (43%) dan sebagian kecil mengalami nyeri berat sebanyak 14 responden (32%), dan sebagian responden mengalami kualitas tidur yang buruk sebanyak 35 responden (80%) sebagian kecil responden mengalami kualitas tidur baik sebanyak 9 responden (20%). Diharapkan rumah sakit khususnya diruangan rawat inap bedah dapat mengajarkan teknik relaksasi kepada pasien post operasi untuk mengurangi nyeri dan memberikan ruangan yang nyaman agar klien merasa nyaman dan tenang pada saat beristirahat sehingga kualitas tidurnya menjadi lebih baik. Kata Kunci : Apendisitis, Nyeri, Kualitas Tidur Daftar Pustaka : 22 Sumber (2010-2020)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 610 - 619 Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan |
Divisions: | Jurusan Keperawatan Bogor > D III |
Depositing User: | INTAN DWI RAHAYU |
Date Deposited: | 24 Dec 2021 01:05 |
Last Modified: | 24 Dec 2021 01:07 |
URI: | http://repo.poltekkesbandung.ac.id/id/eprint/2543 |
Actions (login required)
View Item |