Pujiono, Pujiono and Sri, Slamet Mulyati and Ujang, Nurjaman and Supriadi, Supriadi Pengorganisasian Masyarakat (Community Organization) Dalam Penanganan Sampah Rumah Tangga Secara Tuntas Dengan Metode Bank Sampah Dan Pengomposan Takakura. Pengorganisasian Masyarakat (Community Organization) Dalam Penanganan Sampah Rumah Tangga Secara Tuntas Dengan Metode Bank Sampah Dan Pengomposan Takakura.
Text
19Bygx8NxTPdnAWaZu6b8xGowpE5k-DPi Download (260kB) |
Abstract
Setiap aktifitas yang dilakukan oleh manusia dapat menghasilkan sampah. Undang-undang No 18 tahun 2008 tentang pengelolaan sampah mengamanatkan bahwa setiap penghasil sampah wajib mengelola sampah, termasuk sampah yang dihasilkan oleh rumah tangga. Sampah rumah tangga mempunyai kontribusi terbesar dalam timbulan sampah yaitu sebesar 37,3%. Dibutuhkan peran serta masyarakat dalam penanganan sampah rumah tangga tersebut. Upaya penanganan sampah bernilai ekonomi yaitu bank sampah untuk sampah an organik dan pengomposan takakura untuk sampah organik. Peran serta masyarakat dalam penanganan sampah dapat dilakukan dengan pengorganisasian masyarakat (community organization). Model perorganisasian masyarakat adalh dengan pendekatan Locality Development . Locality Development adalah model pengorganisasian masyarakat yang menekankan pada peran serta seluruh masyarakat untuk mandiri. Di pedesaan dapat diimplementasikan dengan pemanfaatan organisasi yang ada seperti Badan Usaha Milik Desa (Bumdes). Kabupaten Bandung merupakan salah satu Kabupaten Di Propinsi Jawa Barat yang juga fokus terhadap masalah sampah. Program pemerintah Kabupaten Bandung dibidang sampah adalah pengelolaan sampah berbasis rumah tangga. Salah satu programnya adalah Bandung Bedas Bersih Sampah (BBBS). Kegiatan pengabdian masyarakat yang akan dilakukan sejalan dengan program pemerintah Kabupaten Bandung dalam hal pemanfaatan sampah. Pengabdian masyarakat yang dilaksanakan merupakan kegiatan mengolah sampah bernilai ekonomi yaitu pengorganisasian dalam pendirian bank sampah dan pengomposan takakura Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan dapat lebih mendorong program Kabupaten Bandung dalam pengelolaan sampah berbasis rumah tangga. Pendirian bank sampah dan pengomposan takakura selain mengurangi jumlah sampah juga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 610 - 619 Ilmu Kedokteran dan Ilmu Pengobatan > 614 Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Divisions: | Jurusan Keperawatan Bandung > Profesi NERS |
Depositing User: | Ms. Agum Megaliani Rahayu S.S.I |
Date Deposited: | 21 Sep 2024 02:15 |
Last Modified: | 21 Sep 2024 02:15 |
URI: | http://repo.poltekkesbandung.ac.id/id/eprint/13170 |
Actions (login required)
View Item |