PENGGUNAAN TEPUNG KACANG HIJAU (Vigna radiata L) SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF TRYPTICASE SOY AGAR TERHADAP PERTUMBUHAN Staphylococcus aureus

Riyanti, Auliya and Dermawan, Asep and Kurniati, Iis and Wahyuni, Yeni (2021) PENGGUNAAN TEPUNG KACANG HIJAU (Vigna radiata L) SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF TRYPTICASE SOY AGAR TERHADAP PERTUMBUHAN Staphylococcus aureus. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Bandung.

[img] Text
Cover.pdf

Download (208kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan Pembimbing.pdf

Download (479kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan Penguji.pdf

Download (498kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (290kB)
[img] Text
Kata Pengantar.pdf

Download (372kB)
[img] Text
Daftar Isi.pdf

Download (196kB)
[img] Text
BAB I.docx.pdf

Download (299kB)
[img] Text
BAB II.docx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (404kB)
[img] Text
BAB III.docx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (552kB)
[img] Text
BAB IV.docx.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (466kB)
[img] Text
BAB V.docx.pdf

Download (286kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (492kB)
[img] Text
Surat Pernyataan Publikasi.pdf

Download (387kB)

Abstract

PENGGUNAAN TEPUNG KACANG HIJAU (Vigna radiata L) SEBAGAI MEDIA ALTERNATIF TRYPTICASE SOY AGAR TERHADAP PERTUMBUHAN Staphylococcus aureus Auliya Riyanti P17334118029 ABSTRAK Harga media pertumbuhan yang mahal mendorong para peneliti untuk menemukan media alternatif dari bahan-bahan yang mudah didapat dan dengan biaya yang murah. Karbohidrat dan protein merupakan komposisi media yang sangat penting untuk pertumbuhan bakteri. Kacang hijau (Vigna radiata L) merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang mengandung kedua kandungan tersebut. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menentukan apakah tepung kacang hijau (Vigna radiata L) dapat menumbuhkan Staphylococcus aureus dan menentukan konsentrasi optimum tepung kacang hijau (Vigna radiata L) yang dapat digunakan sebagai media alternatif Trypticase Soy Agar (TSA) untuk pertumbuhan S. aureus. Penelitian ini bersifat eksperimen semu dengan analisis kuantitatif yang dilakukan di Laboratorium Bakteriologi Analis Kesehatan Poltekkes Kemenkes Bandung dengan variasi konsentrasi tepung kacang hijau (Vigna radiata L) yaitu 1,2%, 1,4%, 1,6%, 1,8%, dan 2,0%. Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa media alternatif tepung kacang hijau (Vigna radiata L) dapat menumbuhkan S. aureus, konsentrasi tertinggi untuk pertumbuhan S. aureus yaitu pada konsentrasi 1,2% dengan rata-rata jumlah koloni yaitu 30 x 10-6 CFU/mL dan rata-rata diameter koloni yaitu 0,48 mm. Kata kunci : Tepung Kacang Hijau (Vigna radiata L), Trypticase Soy Agar (TSA), Staphylococcus aureus

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 600 - 609 Aneka ragam teknologi dan ilmu terapan > 602 Aneka Ragam tentang Teknologi dan Ilmu Terapan
Divisions: Jurusan Teknik Laboratorium Medik > DIII
Depositing User: Miss AULIYA RIYANTI
Date Deposited: 14 Oct 2022 07:26
Last Modified: 14 Oct 2022 07:26
URI: http://repo.poltekkesbandung.ac.id/id/eprint/3135

Actions (login required)

View Item View Item